Jika Luka
1 min readJan 4, 2020
Jika kau luka
merintihlah
menjeritlah
sampai kau merasa lukamu tak lagi buatmu lemah
kalau begitu sakit, mengeluhlah
beri jeda, tapi jangan lama
kau perlu mengobatinya
jelajahi dirimu
beri tanda pada lukamu
bila banyak, mulailah satu persatu
jika luka lebam kau perlu mengompresnya
jika luka lecet kau perlu obat merah
jika luka tusuk, kau perlu menutupnya
jika bernanah, pecahkan, daripada selalu menjadi pesakitan
Tentang luka,
adakah yang masih membekas?
butuhkah kau bantuan untuk menyamarkannya?
sejak tadi aku menggenggam P3K
tak kutemukan yang mampu menghapus luka
jika bekas lukamu meninggalkan gelisa,
maukah kau kupeluk saja?
03.19